Bengkel Honda Terdekat Info; Apa Itu Teknologi MIL? 3 Fakta Tentang MIL Yang Belum Tahu Harap Baca

bengkel Honda terdekat

Bengkel Honda Terdekat Info; Apa Itu Teknologi MIL? 3 Fakta Tentang MIL Yang Belum Tahu Harap Baca

Bengkel Honda terdekat – AHASS HTML. bagi pemilik motor Honda rilisan baru pasti sering melihat logo yang sekilas terlihat seperti logo mesin pada indikator stang motor. Terutama seri tipe yang sudah menggunakan teknologi PGM-FI. Tapi kalau masih bingung dan penasaran sama logonya seperti apa mending sekarang lihat langsung di motor masing-masing aja, di sana terlihat, kok. Tapi kalau mau lihat langsung di artikel ini juga bisa, caranya simak artikel ini sampai habis. Jangan di-skip, soalnya informasi yang ada di sini sangat bermanfaat bagi para pengguna motor honda.

Biar jelas dan mudah dipahami, sebelumnya mari sedikit kita bahas ulang tentang teknologi PGM-FI yang ada di motor. Sebenernya teknologi seperti apa sih itu? Dan apakah kita harus melihat langsung ke bengkel Honda terdekat untuk bisa paham? Jawabannya tentu saja tidak perlu karena pembahasan tentang PGM-FI ini cukup mudah dipahami. Mari kita pelajari bersama-sama.

Baca juga: 4 MASALAH KLASIK VARIO 150 YANG PERLU DIPERHATIKAN

bengkel Honda terdekat

Tidak perlu ke bengkel Honda terdekat, ini pemahaman tentang PGM-FI

bengkel Honda terdekat

Sumber foto: Nusantara Sakti

Apa sih itu PGM-FI? Kata PGM-FI sendiri merupakan kependekan dari programed fuel injection alis sistem suplai bahan bakar yang dilakukan secara otomatis menggunakan teknologi kontrol elektronik sehingga pasokan bahan bakar dan oksigen optimal sesuai dengan kebutuhan motor. Ada tiga sub bagian dari sistem PGM-FI ini, di antaranya:

  1. Sistem pemasukan udara atau yang biasa disebut air intake, fungsinya untuk mengontrol volume udara yang disuplai untuk mesin.
  2. Sistem suplai bahan bakar, seperti namanya sistem ini mempunyai fungsi untuk mengatur bahan bakar yang sudah diatur dan ditekan oleh injektor.
  3. Sistem kontrol, sistem ini menggunakan sistem Engine Control Module yang fungsinya untuk menentukan atau mengontrol volume bahan bakar dan juga waktu penginjeksian berdasarkan sinyal yang didapatkan dari berbagai sensor.

Fungsi dari PGM-FI sendiri untuk membuat motor jadi ramah lingkungan, irit bahan bakar, dan pastinya bertenaga saat digunakan sehari-hari. Untuk perawatannya sendiri bisa dilakukan langsung bengkel Honda terdekat, atau kalau di Ciputat bisa langsung dibawa ke AHASS HTML.

Kemudian apa sih hubungan antara PGM-FI dan MIL atau Malfunction Indicator Lamp? Seperti yang sudah dijelaskan di atas kalau motor Honda keluaran baru yang menggunakan teknologi PGM-FI sudah menggunakan sistem elektronik dalam kinerja pasokan oksigen dan bahan bakar ke dalam mesin, fungsi penentuan volumenya pun disesuaikan dengan sinyal dari berbagai sensor yang tersebar di berbagai bagian motor.

Baca juga: 5 JENIS PERAWATAN MOTOR HONDA YANG BISA LO LAKUKAN DI RUMAH, GAMPANG DAN BERMANFAAT!

bengkel Honda terdekat

Disinilah dibutuhkan sebuah indikator yang dapat memeriksa secara realtime kondisi indikator dan juga sistem injeksi berjalan lancar atau tidak, dan bisa ada gangguan maka indikator MIL juga berperan memberi tahu di mana letak kerusakannya sehingga mudah ditangani ketika dibawa ke bengkel Honda terdekat. MIL sendiri bekerja berdasarkan ECM tadi untuk mendeteksi masalah yang terjadi pada sistem injeksi.

Bila dalam kondisi normal, logo MIL ini akan menyala selama dua atau tiga detik ketika motor pertama kali dinyalakan. Ini wajar dan bukan pertanda kalau ada masalah pada sistem injeksi motor. Indikasi kerusakan baru dapat terlihat ketika logo MIL ini menyala terus menerus untuk sistem PGM-FI seri terbaru seperti yang ada di tipe motor PCX 150 dan ADV 150, lalu berkedip pada PGM-FI seri lama. Lampu indikator MIL akan terus menyala sampai bagian yang rusak diperbaiki.

Untuk kerusakan yang diindikasikan di lampu MIL sesungguhnya bisa dibaca untuk mengurutkan posisi kerusakan ada di bagian mana, untuk membacanya pun tidak perlu harus ke bengkel Honda terdekat tapi bisa dilakukan di rumah. Namun untuk penanganan lebih cepat ada baiknya dilakukan di bengkel Honda terdekat.

Pada dasarnya ada dua macam kedipan yang ada di MIL yaitu:

  1. Kedipan panjang yang biasanya terjadi selama 1,3 detik, satu kedipan panjang ini sama dengan sepuluh kedipan pendek.
  2. Kedipan pendek yang biasanya terjadi di durasi 0,3 detik.

Berikut ini tabel indikasi kerusakan berdasarkan dari kedipan indikator MIL pada motor Honda yang menggunakan teknologi PGM-FI.

bengkel Honda terdekat

No Jumlah Kedipan Keterangan
1 1 kali Sensor MAP (Manifold Absolute Pressure)
2 7 kali Sensor EOT (Engine Oil Temperature)/ECT (Engine Coolant Temperature)
3 8 kali Sensor TP (Throttle Position)
4 9 kali Sensor IAT (Intake Air Temperature)
5 11 kali Sensor VS (Vehicle Speed)
6 12 kali Injektor
7 21 kali Sensor Oksigen (O2)
8 29 kali Rangkaian IACV (Intake Air Control Valve)
9 33 kali ECM (Engine Control Module)
10 52 kali Sensor CKP (Crankshaft Position)
11 54 kali Sensor BAS (Bank Angle Sensor)
12 67 kali Front Wheel Speed Sensor (PCX 160)
13 86 kali Speedometer (PCX 160)
14 91 kali Coil Ignition primary circuit malfunction (PCX 150, ADV 150,PCX 160)

 

Bila menemukan salah satu kode seperti di atas pada indikator MIL motor maka segera bawa motor ke bengkel AHASS HTML ataubengkel Honda terdekat untuk kemudian dilakukan perbaikan sesuai dengan kerusakan yang terjadi. Lakukan juga perawatan rutin di AHASS HTML agar sistem injeksi tetap terawat dan terhindar dari masalah dan kerusakan.

Baca juga: PERBEDAAN NITROGEN DAN ANGIN BIASA UNTUK BAN MOTOR, DAN FAKTA YANG HARUS DIKETAHUI BIKERS



WeCreativez WhatsApp Support
Kepala Bengkel kami siap menjawab pertanyaan kamu
Hi, Apa yang bisa kami bantu?